Senin, 26 Mei 2008

Pelurusan rambut (bonding)

Untuk anda yang sudah memiliki rambut lurus tapi sedikit berombak anda dapat mencoba (meluruskan rambut) smoothing (proses ini hanya sedikit berbeda dengan bonding yaitu obat yang digunakan tidak sekeras obat bonding). Dan harga yang ditawarkan relatif lebih murah. Tetapi tidak menutup kemungkinan jika anda ingin mencoba bonding.
Namun untuk anda yang memiliki rambut yang sangat keriting, anda dapat mencoba dengan meluruskan rambut (bonding). Hasil dari rambut bonding pun lebih kaku dibandingkan dengan hasil smoothing. Dan dari segi harga pun relatif lebih sedikit mahal. Namun juga tidak menutup kemungkinan untuk anda yang berambut keriting, tetapi ingin mencoba smoothing. Se mua dapat di sesuaikan dengan kebutuhan anda. Dan selanjutnya akan dibahas tentang cara meluruskan rambut. Meluruskan rambut dapat anda lakukan sendri dirumah.
Langkah ke 1 anda harus membeli obat pelurus.obat pelurus ada berbagai macam seperti : Goldwell,Duval,Makarizo,X-pert,dsb.Pemilihan obat pelurus dapat anda sesuaikan dengan keinginan anda.
Langkah ke 2
, anda membilas rambut anda sampai benar-benar bersih.
Langkah ke 3 , rambut dikeringkan dengan menggunakan hairdryer(agar rambut tidak semakin rusak gunakan hairdryer dingin-sedang,jangan terlalu panas akan menyebabkan rambut kering dan bercabang dan untuk rambut yang keriting jangan dikeringkan sampai 100% tp biarkan agak basah sekitar 10%).
Langkah ke 4
, Anda mencatok rambut anda (kalau tidak terbiasa mencatok rambut sendiri,minta bantuan pada saudara/teman anda).
Langkah ke 5, mulai lah dengan mengoleskan obat pelurus step 1 pada setiap helai rambut sampai merata (pada saat telah menaruh obat pelurus step 1, jangan menyisir rambut terlalu kencang karena akan membuat ujung rambut menjadi kurs) setelah selesai mengoleskan pada semua bagian rambut diamkan antra 30 menit- 1 jam (untuk rambut yang tidak terlalu keriting,diamkan selama 30 menit saja).
Langkah ke 6
, bilas rambut hingga bersih dengan shampo dan mengunakan air hangat (jangan sampai obat step 1 masih tertinggal dirambut karena akan menyebabkan kerusakan pada rambut ketika akan menaruh obat pelurus step 2).
Langkah ke 7
, keringkan rambut anda(seperti langkah ke 3).
Langkah ke 8
, catok lagi rambut anda.
Langkah ke 9
, oleskan obat step 2 pada setiap helai rambut (diamkan selama 30-45 menit). Langkah ke 10, bilas rambut anda dengan menggunakan air hangat hingga bersih.
Langkah ke 11, keringkan rambut anda dengan hairdryer (seperti langkah ke 3).
Langkah 12, catok rambut anda. Diamkan rambut anda selama 3-4 hari.
Setelah itu dapat dibilas seperti biasa.

3 komentar:

javana mengatakan...

untuk membeli obat +vitamin pelurusan rambut dimn y..
almt email saya:javana80@gmail.com
saya tunngu kbrnya.

Riyadi Rodriguez mengatakan...

thanks tutor nya..
mau ikutan nyoba ahh.
hehehe...
.
maen" juga ya ke blog ku
http://www.riyadi-rodriguez.co.cc

hasan albanna mengatakan...

haiii...
mau tanya nih..,
kalo cream robonding yang aman,hasilnya bagus n murah tuh merk apa sih???
mau beli cream rebonding bingung nih..!!,masalahnya belum berpengalaman..!!hewwww
tolong blz ke email gw ya..,plisss hasanisme_41@yahoo.co.id

thx'z...